Berikut adalah panduan untuk mengupload file melalui File Manager di cPanel 11 X3 themes.
Loginlah ke cpanel dengan username dan password yang telah kami berikan ketika aktivasi account, tampilan cPanel 11 X3 theme adalah sebagai berikut:
Klik icon File Manager, akan muncul popup windows seperti dibawah.
* Home Directory : adalah directory root account Anda
* Web Root(public_html/www): adalah document root account Anda, Silahkan pilih radio button ini untuk mengupload file-file web ke server
* Public FTP Root: Folder FTP
* Show Hidden Files: akan menampilkan file-file yang tersembuny
* Skip this question, and always… : akan melompati popup windows ini pada login berikutnya(tidak kami sarankan)
Pilihlah settingan seperti yang terlihat pada gambar diatas, yaitu pilih radio button web root(public_html/root) dan centang checkbook Show Hidden File(dotfiles) maka Anda akan diarahkan pada halaman baru File Manager. Tampilan halaman File Manager adalah seperti terlihat di bawah:
Secara garis besar, pada halaman File Manager ini terbagi menjadi 3bagian utama. Yaitu shortcut yang ada di bagian atas, navigasi directori pada bagian kiri dan posisi directory pada bagian kanan. Fungsi dari shortcut bagian atas sama dengan fungsi dari File Manager yang lama, hanya saja ada beberapa tambahan shortcut, yaitu:
* Download : shortcut download akan aktif jika Anda klik nama file, Anda bisa download file tersebut ke komputer lokal Anda.
* Code Editor : Untuk memudahkan Anda mengedit script menggunakan code editor.
* HTML Editor : Fungsinya hampir sama dengan code editor
* Compress : Fasilitas baru di File Manager untuk mengkompres File/Folder menjadi .zip
Untuk memudahkan navigasi ke suatu direktori/folder, Anda bisa menggunakan area sebelah kiri dengan membuka tree atau tanda (+) di samping folder. Atau Anda juga bisa double klik pada area sebelah kanan untuk menuju/masuk ke suatu folder/direktori. Untuk melakukan suatu opersai secara bersama pada beberapa file/folder (misalnya menghapus atau mengkompress) Anda bisa centang checkbok disamping icon folder atau file. Fasilitas baru dan yang lebih memudahkan Anda dalam melakukan operasi pada File Manager juga bisa dengan cara klik kanan pada baris nama file/folder di sebelah kanan, seperti terlihat pada gambar dibawah.
Untuk upload, Anda tinggal klik icon upload yang ada di bar atas, dan Anda akan menuju halaman baru seperti terlihat pada gambar di bawah.
Perlu diperhatikan disini adalah jika Anda mengupload file yang sudah ada sebelumnya(mereplace file lama dengan file baru dengan nama yang sama), pastikan bahwa checkbook overwrite Exixting File di centang sebelum Anda klik browse untuk mencari file yang akan diupload.
Ok, selamat mengeksplore dan mengupload file-file website Anda.