Di tengah rumor mengenai kehadiran Galax S III, Samsung malah mengumumkan kehadiran Galaxy S Advanced. Melihat dari segi spesifikasinya, ini jelas bukan ponsel cerdas yang ditunggu-tunggu pencinta Android.
Galaxy S Advance dihadirkan dengan spesifikasi berupa CPU Sports Dual Core, desain curved khas ponsel Galaxy dan layar yang dilapisi dengan teknologi Super AMOLED. Ponsel yang mempunyai kode nama GT-i9070 mempunyai ukuran layar 4 inci resolusi 480×800 pixel.
Dilansir melalui Device Mag, Selasa (31/1/2012), tidak ada OS baru di Galaxy S Advanced ini selain menggunakan sistem operasi Android 2.3 atau Gingerbread. Perangkat ini memang dibenamkan dengan prosesor 1 Ghz saja, namun mempunyai otak ganda atau dual core.
Sementara itu, soal daya simpan ponsel ini dibenamkan dengan memori 16GB dengan tambahan RAM 768MB. Sekilas tampilan di perangkat ini tidak jauh berbeda dengan Galaxy Nexus, ponsel cerdas Samsung yang digandeng Google.
Fitur lain yang dihadirkan adalah, dua kamera di bagian depan dengan kemampuan resolusi 5 megapixel, sedangkan bagian depan untuk video confernce menggunakan 1,3 megapixel.
Galaxy S Advanced ini akan dikapalkan pertama kali di Rusia bulan depan, baru kemudian berlanjut ke eropa, Afrika, timur tengah amerika latin, China dan asia tenggara. Tidak ada harga yang diungkapkan dari ponsel ini.