iPhone 4S baru saja dirilis dan sekian banyak orang mengantre untuk mendapatkannya. Diketahui, penambahan fitur dan peningkatan kualitas dilakukan Apple pada ponsel terbaru mereka.
Salah satu fitur yang mendapat perbaikan ialah kamera, di mana Apple pada iPhone 4S-nya menjanjikan kualitas foto dan video yang lebih baik. Berikut sekilas perbaikan yang dilakukannya itu seperti yang dikutip Bilcyber dari USAToday, Jumat (14/10/2011):
Image sensor. Kamera yang dimiliki iPhone 4S memiliki image sensor sebesar 8MP. Ini adalah peningkatan di mana iPhone seri sebelumnya (iPhone 4) memiliki kamera 5 MP. Dengan pixel yang lebih banyak, ketajaman warna foto akan bisa dinikmati.
Lensa. Lensa di iPhone 4S memiliki bukaan yang lebih lebar yakni 2.4 F-stop. Dengan aperture ini, foto yang dihasilkan dalam kondisi low light atau di dalam ruangan, akan tetap bagus. Hal ini dikarenakan, lensa dengan bukaan lebar mampu menangkap cahaya yang lebih banyak.
Chip A5. Pengoperasian kamera yang ada di iPhone 4S akan lebih cepat dengan pemakaianimage processor yang sama seperti yang dipakai di iPad 2. Dengan Chip A5, Apple mengklaim tak ada lagi shutter lag yang terjadi. Apple menyebut bahwa chip ini sebagus chip yang ada di kamera DSLR.
Kemudahan pengambilan gambar. Kamera di iPhone 4S memungkinkan pengguna untuk mengambil foto melalui tombol volume.
Resolusi video. Resolusi video pada iPhone 4S juga sudah ditingkatkan dari 720p ke 1080 berkualitas HD.
Face detection. Keunggulan lain dari kamera iPhone 4S adalah keberadaaan teknologi face detection di mana ia bisa mendeteksi apakah pengguna mengambil gambar portrait atau grup dan menyesuaikan fokusnya serta menyeimbangkan exposurenya hingga 10 wajah.
Peningkatan yang dilakukan Apple di kameranya ini memang cukup mencolok apalagi bila dibandingkan dengan kamera di iPhone 4, dan ini bisa menjadi salah satu penawaran terbaik dari iPhone 4S.