Subscribe:Posts Comments
Share |

You Are Here: Home » News, Uncategorized » Insinyur Jerman Ciptakan iPhone 4 Ukuran 40 Inci!

Iphone raksasa

Iphone raksasa

Bosan dengan ukuran iPhone 4 yang kecil, seorang insinyur asal Jerman menciptakan sebuah iPhone sendiri yang 10 kali lebih besar dari iPhone asli buatan Apple. Tidak tangung-tanggung, ukurannya bahkan mencapai 40 inci.

iPhone 4 raksasa yang diberi nama iTableous ini memang didesain sama persis dengan ponsel cerdas yang sedang booming itu. Kelebihannya tentu saja terletak di ukuran layar yang mencapai 40 inci. Namun jangan harap iPhone 4 ini mempunyai teknologi layar sentuh, kamera, fungsi acclerometer dan tidak bisa mempunyai fungsi panggilan telepon.

Sang penciptanya Benjamin Bachmeier juga mengakui bahwa fungsi iTabelous lebih seperti monitor komputer desktop, meskipun dapat terhubung ke internet melalui jaringan nirkabel 3G.

Dilansir melalui Daily Mail, Jumat (30/9/2011), iTableous mempunyai ukuran panjang 118 cm dan lebar 58,9 cm, ini artinya 10 kali lebih besar dari iPhone 4, yang mempunyai panjang 11.5 cm dan lebar 5,8 cm. Selain itu untuk layarnya, Bachmeir mengaku menggunakan layar LCD besutan Toyota berukuran 40 inci dengan tingkat resolusi 920×1080 inci, tentu saja tanpa layar sentuh.

Gadget ini dapat berfungsi dengan cara pengguna mengoperasikan komputer menggunakan keyboard dan mouse atau duduk di samping layar.

Sama seperti iPhone nyata speaker berada di bawah bodi, hanya yang ini yang didukung dengan subwoofer, serta dua speaker lainnya.

Tombol Home tidak bekerja tetapi karena hanya menyembunyikan konektor 30-pin – sehingga Anda dapat menghubungkan perangkat, termasuk,  iPhone sesungguhnya.

iTableous kompatibel dengan sistem operasi Windows 7 dan Mac OS X 10.6.7 dan memiliki hard disk 500GB dan RAM 4GB yang didukung oleh prosesor ZOTAC Ionitx. Fitur lainnya yang turut dibenamkan adalah,  satu USB 2.0 port Apple computer, SuperDrive, duaHDMI ports dan antena kable a DVB-T.

Sayangnya sang pencipta tidak berniat untuk menkomersialkan produk langkanya tersebut dengan jumlah sangat banyak. Terlebih Bachmeier tidak mau tersangkut kasus hak paten dengan Apple, seperti yang dialami oleh Samsung dan HTC.

© 2011 Bilcyber.com · Subscribe:PostsComments · Designed by Billy Wirawan ·