
Tablet milik Lenovo, LePad, akhirnya terkuak kedatangannya. Ini setelah perusahaan asal China tersebut telah memastikan kehadiran LePad ke sejumlah toko retail.
Konfirmasi tersebut langsung disampaikan oleh CEO Lenovo Yang Yuanqin mengenai peluncuran tablet Androidnya yang akan dimulai bulan ini. Berarti tidak ada penundaan dari yang sebelumnya dijadwalkan.
Dikutip Tech Crunch, Rabu (9/3/2011), Lenovo LePad akan diluncurkan di China paling lambat Maret, atau paling lambat kemungkinan baru akan meluncur secara global di bulan Juni.
Lenovo LePad yang terakhir diketahui menjalankan OS Android 2.2 Froyo dengan antarmuka khas LeOS. Tablet ini menggunakan layar sentuh 10.1 inci dan prosesor Qualcomm Snapdragon 1.2Ghz.
Tablet ini sebelumnya juga telah diperkenalkan di ajang CES 2011 dengan opsi untuk membelinya sebagai bagian dari notebook Ideapad U1 Hybrid.
Lenovo LePad diperkirakan akan dibanderol di kisaran harga USD399 hingga USD449. Belum diketahui apakah saat peluncurannya nanti tablet ini akan menjalankan OS Android Honeycomb terbaru.