Subscribe:Posts Comments
Share |

You Are Here: Home » News, Uncategorized » Trojan Susupi Situs Konsulat AS

Situs Konsulat Jenderal Amerika Serikat yang berada di St. Petersburg, Rusia, disusupi program jahat (malware). Akibatnya, pengunjung situs ini pun rawan terinfeksi. Namun menurut laporan dari perusahaan sekuriti Sophos, yang memonitor perkembangan serangan ini, dengan gerak cepat penyusup tersebut telah 'dibersihkan' dari web server yang merupakan tempat hosting domain stpetersburg.usconsulate.gov dan stpetersburg-usconsulate.ru ini. The Register yang dikutip detikINET, Sabtu (15/9/2007) melansir, serangan ini merupakan bagian dari sebuah kampanye besar yang dilakukan oleh para penjahat dunia maya yang membidik celah-celah pada web server. Menurut analis virus dari Sophos, program jahat yang disusupi pada halaman web Konsulat Jenderal AS ini diidentifikasi sebagai Mal/ObfJS-C. Pada program jahat ini didalamnya juga terdapat script downloader Trojan yang bisa menyusupi celah komputer pengguna Internet yang mengunjungi situs yang terinfeksi ini.

© 2009 Bilcyber.com · Subscribe:PostsComments · Designed by Billy Wirawan ·