Subscribe:Posts Comments
Share |

You Are Here: Home » News, Uncategorized » Tablet webOS HP Resmi Diluncurkan

 
Hewlett Packard (HP) akhirnya secara resmi bergabung menjadi salah satu pesaing iPad. Ini setelah perusahaan tersebut memperkenalkan tablet webOS pertama mereka yang bernama TouchPad secara luas kepada publik.
 
Tablet TouchPad hadir dalam sebuah acara khusus yang diselenggarakan di San Francisco, yang mengangangkat tema “Think Big. Think Small. Think Beyond”. Dalam acara tersebut diungkapkan spesifikasi TouchPad yang selama ini santer dihembuskan sebagai kabar burung. Lalu seperti apakah TouchPad ini?
 
HP mengusung tablet pertamanya tersebut dengan ukuran layar 9,7 inci, atau hampir sama dengan iPad. Layarnya memiliki resolusi resolusi 1024 x 768 piksel. Dimensinya adalah 240mm x 190mm x 13.7mm dengan berat sekitar 740 gram. Demikian yang dilansir melalui TechRadar, Kamis (10/2/2011).
 
Sedangkan urusan jeroan, TouchPad menggebernya dengan prosesor Qualcomm Snapdragon dual-core 1.2GHz, RAM 512MB. Sementara itu, urusan ruang penyimpanan tablet webOS ini hadir dalam dua model yaitu 16GB dan 32GB.
 
Terdapat juga kamera depan 1,3MP untuk panggilan video, TouchPad juga memakai baterai 6300mAh yang diklaim bisa tahan hingga 8 jam. Untuk koneksi, TouchPad dilengkapi wifi 802.11b/g/n wifi, Bluetooth dan slot kartu SIM untuk koneksi broadband. Port microUSB juga disematkan untuk bertukaran data melalui kabel.
 
Kendati percaya diri menggunakan webOS yang merupakan hasil akuisisi HP terhadap Palm, tablet ini cukup sukses menghadirkan beragam aplikasi. Aplikasi yang disematkan di dalamnya cukup banyak, di antaranya TIME magazine, Sports Illustrated, Angry Birds dan Facebook selain aplikasi e-reader Amazon Kindle. Perangkat ini juga dilengkapi Flash 10.1 untuk memutar video di Youtube.
 
Sayangnya, tidak diungkapkan berapa harga yang akan dibanderol oleh HP untuk melempar produknya kepada konsumen. Namun yang jelas, tablet ini akan hadir pada pertengahan tahun 2011 mendatang.

© 2011 Bilcyber.com · Subscribe:PostsComments · Designed by Billy Wirawan ·