44% Pengguna WinPhone 7 Mengaku Puas
You Are Here: Home » News, Uncategorized » 44% Pengguna WinPhone 7 Mengaku Puas
You Are Here: Home » News, Uncategorized » 44% Pengguna WinPhone 7 Mengaku Puas
44% Pengguna WinPhone 7 Mengaku Puas
Survei yang dilakukan ChangeWave's menemukan bahwa kepuasan pelanggan yang lebih kuat dengan Windows Phone 7 dibandingkan teknologi OS mobile Microsoft sebelumnya. Bahkan tingkat kepuasannya mencapai 44 persen dari pengguna Windows Phone 7 yang melaporkan bahwa mereka 'sangat puas' dengan OS ponsel mereka dibandingkan dengan 18 persen pengguna Windows Mobile sebelumnya.
Setitik kepuasaan pengguna Windows Phone 7 ini memang tidak sebanding dengan sistem operasi lainnya. Pasalnya 58 persen pengguna ponsel Android dan 72 persen dari iPhone pengguna melaporkan sangat puas terhadap perangkat genggamnya.
Dalam sebuah pernyataan, Ross Rubin, Direktur eksekutif analisis industri untuk NPD, mengatakan “Microsoft telah membuat kasus diferensiasi Windows Phone 7 dan integrasi membaik,”
“Langkah yang diambil Microsoft sangat membantu mereka. Hasilnya mereka mampu menutup kesenjangan fitur, menawarkan kemampuan lebih eksklusif, bekerja sama dengan mitra untuk memberikan hardware dengan diferensiasi yang lebih baik, dan meningkatkan pengalaman dalam mengatur komunitas pengembang untuk meningkatkan penawaran app-nya,” katanya, seperti dikutip PC World, Rabu (2/2/2011).
Laporan lain menyebutkan dalam dua bulan pertama, Windows Phone 7 mendapat 2 persen dari pangsa pasar smartphone Amerika Serikat (AS), kata perusahaan riset NPD Grup. Selama kuartal terakhir tahun 2010, Google Android meningkatkan jumlah pangsa pasar mereka sebesar 9 poin, sehingga menjadi dominan dalam pasar platform smartphone.