You Are Here: Home » News, Uncategorized » Evan Williams, CEO Baru Twitter
You Are Here: Home » News, Uncategorized » Evan Williams, CEO Baru Twitter
Pengumuman yang disampaikan melalui blog Twitter, William mengungkapkan bahwa diminta oleh Chief Operating Officer (COO) Twitter Dick Costolo untuk masuk ke perusahaan tersebut sebagai CEO. William akan tetap di perusahaan tersebut dan akan fokus penuh pada bidang strategi produk.
“Tantangan dari sebuah perusahaan yang tumbuh begitu cepat adalah sangat berat. Tumbuh besar itu bukanlah sebuah kesuksesan. Sukses bagi kami berarti menemukan potensi kami sebagai perusahaan profit yang terus bisa menarik pengguna. Ini bukanlah tugas yang mudah. Saya secara berkala berkaca pada jenis fokus yang dibutuhkan orang-orang di Twitter,” tulis Williams, seperti yang dilansir Mashable, Selasa (5/10/2010).
“Salah satu contohnya adalah Twitter baru yang baru diluncurkan. Saya hampir puas ketika mendorong arah dari suatu produk. Membangun sesuatu itu adalah salah satu kesenangan saya, dan saya belum pernah sesenang dan seoptimis ini sebelumnya dalam membangun sesuatu. Karena hal ini lah saya memutuskan untuk menanyakan COO kami, Dick Costolo, untuk menjadi CEO Twitter. Mulai hari ini, saya sepenuhnya akan fokus pada strategi produk,” tambahnya.
Evan Williams sebelumnya tidak terlalu suka akan posisi CEO pada sebuah perusahaan. Agar bisa mengembalikan kesenangannya dalam bidang strategi produk, maka ia memutuskan untuk menjadi CEO dan menyerahkan tampuk kepemimpinan ke Dick Costolo. Costolo sebelumnya adalah pendiri dan CEO dari Feedburner, yang mendapat dukungan dari Google.