You Are Here: Home » News, Uncategorized » BlackBerry Torch, Gabungan Touchscreen & Qwerty
You Are Here: Home » News, Uncategorized » BlackBerry Torch, Gabungan Touchscreen & Qwerty
BlackBerry Torch hadir dengan konsep yang agak berbeda dari handset RIM sebelumnya. Sebab, perangkat ini menggabungkan layar touchscreen dan papan ketik qwerty sliding. Dengan konsep baru tersebut RIM diharapkan mampu mengkokohkan diri sebagai ponsel cerdas yang dipakai oleh para pebisnis.
Troch yang memiliki arti 'obor' ini akan dijual di Amerika Serikat pada tanggal 12 Agustus untuk USD199.99 dengan kontrak dua-tahun. Dikutip melalui Reuters, Rabu (4/8/2010) BlackBerry baru ini menggunakan sistem operasi terbaru serta browser Web yang kencang dan mudah digunakan.
Kendati RIM mempunyai harapan di Torch, para analis mengatakan handset ini tidak mewakili kemajuan besar ataupun perubahan. Namun fitur-fiturnya yang ramah bagi konsumen sudah cukup untuk membantu RIM mengejar saingan, seperti iPhone dan Android.
“RIM sudah melakukan perubahan yang besar bagi konsumen, walaupun itu tidak membuat BlackBerry menjadi handset yang menggebrak inovasi,” tegas analis Michael Gartenberg Altimeter.