Melanjutkan Blog post sebelumnya yang sudah menjelaskan 2 tahap awal dari instalasi, marilah kita lanjutkan dengan membuat topologi dan menerbitkan topologi sehingga dapat dipergunakan untuk melakukan deployment Standard Edition Server.
3. Membuat dan menerbitkan topologi:
Setelah logon sebagai DOMAIN\Administrator ke dalam Standard Edition Server (LYNC2010), mulailah dengan melakukan instalasi Topology Builder seperti pada screenshots berikut ini.
Setelah instalasi Topology Builder selesai, lanjutkan dengan melakukan persiapan Standard Edition Server, tahap ini hanya diperlukan supaya Central Management Store terinstal pada Standard Edition Server, sehingga Central Management Service dapat diakses, seperti pada screenshots berikutnya.
Kemudian kita teruskan dengan membuat topologi dengan bantuan Topology Builder seperti pada screenshots berikutnya dan informasi yang diambil dari tabel yang berada di Blog post sebelumnya.
Setelah membuat dan menyimpan berkas topologi seperti di atas, teruskan dengan melakukan perubahan pada topologi untuk mengakomodasi URL dari Central Management Service dengan bantuan Topology Builder dan screenshots yang berikut ini.
Setelah memasukkan URL dari Central Management Service ke dalam topologi, kemudian kita lanjutkan dengan menerbitkan topologi tentunya dengan bantuan Topology Builder dan screenshots berikut ini.
Dengan demikian selesailah sudah seluruh tahap persiapan kita. Bersambung ke Part 3 dengan Deployment dan Validasi dari sebuah Standard Edition Server.
Sumber : wss-id.org