You Are Here: Home » Uncategorized » Nonton Film via Ponsel Motorola
You Are Here: Home » Uncategorized » Nonton Film via Ponsel Motorola
Layanan baru ini merupakan langkah awal kemajuan Blockbuster dalam mendistribusikan film dengan cara mobile video. Nampaknya Blockbuster juga secara perlahan ingin menghapuskan layanan konvensional melalui toko video dan beralih ke cara yang lebih digital. Demikian keterangan yang dikutip dari Yahoo Tech News, Rabu (19/8/2009).
Senior Vice President Blockbuster Divisi Digital Entertainment, Kevin Lewis mengatakan, perusahaan mereka masih mempersiapkan layanan ini secara lebih spesifik termasuk perencanaan matang waktu peluncuran layanan ini serta biaya yang akan dikenanakan kepada pelanggan.
Mengenai hal ini, Lewis hanya memberikan sedikit bocoran bahwa pelanggan nantinya bisa mengunduh video film favorit ke ponsel mereka.
“Kami berupaya agar pencinta film bisa menikmati film kesukaan mereka dengan berbagai cara,” kata Lewis.
Selain itu, pelanggan mobile juga bisa mendapatkan berbagai video dalam versi mobile dari Google dan YouTube. Operator Verizon Wireless juga menawarkan layanan V Cast yang berisi konten acara olahraga, berita, dan komedi yang bisa ditonton melalui ponsel.