Setelah berminggu-minggu menuai spekulasi akhirnya Microsoft mengkonfirmasi kedatangan Windows 7 dan Windows Server 2008 R2 versi RTM (Releasing to Manufacturing). Versi ini adalah tahap akhir sebelum versi final Windows 7 benar-benar hadir, Oktober mendatang.
Seperti dikutip Bilcyber dari blog Windows 7, Kamis (23/7/2009), informasi ini berasal dari pernyataan Steve Ballmer, sesaat sebelum acara Konferensi Microsoft Global Exchange (MGX) di Atlanta, Georgia.
Lalu pertanyaan yang muncul adalah, ” Apakah yang terjadi antara jangka waktu sekarang hingga peluncuran versi final Windows 7 Oktober mendatang ? Berdasarkan informasi dari Windows 7 center, berikut ini adalah jadwalnya:
* OEMs: 24 Juli
* ISVs/IHVs/MSDN and Technet Subscribers: 6 Agustus
* Volume License with Software Assurance: 7 Agustus
* Microsoft Partner Program Gold/Certified Members: 16 Agustus.
* Microsoft Action Pack Subscribers: 23 Agustus.
* Peluncuran versi final: 22 Oktober
Microsoft sendiri mengklaim bahwa lebih dari 10 juta pengguna, telah mengikuti tes Windows 7 melalui Customer Improvement Program milik mereka. Windows 7 RTM yang dikonfirmasi pada MGX tersebut adalah build 7600.16385.090713-1255. Sebenarnya ini adalah versi yang pernah bocor di situs-situs torrent beberapa minggu lalu, yang sebelumnya diduga versi final RTM.