Subscribe:Posts Comments
Share |

You Are Here: Home » Computer, Elearning, Network/Jaringan, Uncategorized » Mematikan Komputer Dari Jarak Jauh

Project yang kita buat adalah untuk mematikan komputer dari jarak jauh melalui remote ssh dan telnet semua ini dilakukan didalam jaringan yang terkoneksi. Laporan ini tidak mengungkap secara detail tentang dasar-dasar jaringan karena sudah pernah dibuat dan sudah banyak yang membuatnya diharapkan para pembaca sudah menguasai teknik-teknik jaringan sederhana.
Konsep untuk mematikan komputer ini sangatlah sederhana hal-hal yang diperlukan hanyalah dua buah komputer yang terkoneksi melalui jaringan LAN maupun internet dan mempunya IP addressnya masing-masing. Selanjutnya masing-masing komputer diberikan service telnet ataupun ssh sebagai server yang aktif.
Setelah terkoneksi untuk mematikan komputer pun tidak sulit karena hanya dibutuhkan beberapa baris command yang mudah. Oleh karena itu marilah kita lihat lebih jauh lagi bagaimana cara untuk mematikan komputer melalui service ssh maupun telnet.
A. System Requirements
1.    Operating System yang mendukung networking. Dalam project ini kami menggunakan Windows XP.
2.    2 network interface card.
3.    Kabel LAN dengan jack RJ-45.
4.    Menggunakan Peer to Peer connection.
B. Langkah-langkah mengaktifkan telnet server:
Pada dasarnya setiap windows XP sudah terdapat services telnet namun services ini tidak diaktifkan.
1.    Buka Control Panel, pilih Administration Tools, pilih Services
2.    Cari telnet services buka dengan klik dua kali.
3.    Aktifkan telnet service pada modus automatic sehingga saat komputer direstart service   ini pun tetap aktif.
4.    Karena kita tidak ingin melakukan restart lakukan pengaktifan telnet service dengan mengetik start.

Untuk membaca tutorial ini secara lengkap dalam bentuk PDF klik link di bawah ini untuk download : Click here to Download


© 2008 Bilcyber.com · Subscribe:PostsComments · Designed by Billy Wirawan ·