WP PostViews – Plugin untuk Melihat/Menampilkan Pengunjung Blog | Blog Bilcyber.com

WP PostViews – Plugin untuk Melihat/Menampilkan Pengunjung Blog

ordpress self host kita.

Jika temen-temen mengamati halaman home blog tersebut, attribute title blog yang berada dibawah Judul tiap posting berupa dua buah kotak. Kotak pertama berwarna abu-abu berisi jumlah komentar dan tanggal dipublikasikannya posting tersebut yang dipisahkan tanda “/” (garis miring). Pada kotak kedua berisi author/penulisnya.

Namun jika kita masuk ke halaman single post, attributnya bertambah satu lagi yaitu Views. Views disini adalah jumlah pengunjung yang sudah membuka halaman posting tersebut. Ada juga yang menyebutnya dengan hit counter. Contohnya saat saya membuka posting terakhirnya muncul 201 Views seperti pada gambar dibawah.

New Picture 112 WP PostViews – Plugin untuk Melihat/Menampilkan Jumlah Pengunjung Tiap Posting BlogWP PostViews

Fungsi dari pemasangan atribut tersebut selain memperkaya informasi suatu blog bisa juga untuk memonitor tulisan apa yang banyak dicari di blog kita. Sehingga tulisan kita selanjutnya bisa lebih terarah apa yang akan ditulis. Selain itu jika blog sudah mempunyai traffic yang LUMAYAN, bisa untuk pamer tuh. Segini lho jumlah pengunjung tiap posting blogku ini, wkwkwkwk…

Setelah browsing kesana-kemari ternyata susah juga mencari tutorial yang membahas ini.

Pada Blogger/Blogspot

Untuk temen-temen yang menggunakan blogger/blogspot sebagai platform blognya, cara untuk menampilkan jumlah pengunjung pada tiap posting blog dapat dilakukan secara manual, bekerja sama dengan pihak ketiga yaitu FreeBlogHitCounter.  Meskipun bisa dilakukan tanpa registrasi namun cara ini menurut saya terlalu ribet harus menyisipkan kode ditiap postingnya. Padahal setiap kode hanya untuk satu link posting kita. Lha kalau posting blog kita sudah lebih dari 500, busyeet dah…

Jika ingin melihat demonya sekalian tutorialnya bisa dilihat di indo-template-blogger.blogspot.com.  Penghitung jumlah pembaca posting blog terletak dibawah entry tulisan blog tersebut.

Pada WodrPress Self Host

Buat kita yang menggunakan wordpress self host seperti halnya juga bro Satrya, kita bisa memanfaatkan plugin Top10 dan WP-PostViews. Kedua plugin ini mempunyai fitur untuk bisa dipasang pada sidebar.

Pada instalasi plugin Top 10,  saya hanya bisa menampilkan informasi “Visited 1 times, 1 visits today“) di bawah entry tulisan. Tapi bukan seperti itu yang saya inginkan. Saya ingin seperti yang ditampikan pada blog bro Satrya diatas tadi. Meskipun plugin ini banyak sekali fiturnya tapi saya masih tetep binggung menggunakannya.

Akhirnya ketemu plugin yang cocok yaitu WP-PostViews. Versi terakhir blog ini adalah versi 1.50 namun terjadi eror saat diinstal. Jadi saar ini saya menggunakan yang versi 1.40. Sebelumnya saya sempat ragu juga untuk mencoba plugin ini karena pada Changelog terdapat fitur yang mengatakan seperti ini :

Version 1.50 (01-06-2009)

  • NEW: Works For WordPress 2.8 Only

Version 1.40 (12-12-2008)

  • NEW: Works For WordPress 2.7 Only

Namun akhirnya berhasil juga menggunakan versi 1.40 ini.

Cara Memasang

  1. Download plugin WP-PostViews 1.40
  2. Install ke wp-content/plugins kemudian aktifkan
  3. Buka Single.php dan cari kode berikut : <?php while (have_posts()) : the_post(); ?>
  4. Tambahkan kode berikut sesuai dengan keinginan teman-teman asalkan dibawah kode nomor 3 diatas. <?php if(function_exists(‘the_views’)) { the_views(); } ?>
  5. Update Files
  6. Untuk pengaturan lainnya silahkan masuk ke Setting > PostViews.

Uninstall WP-PostViews

Deactivating WP-PostViews plugin does not remove any data that may have been created, such as the views data. To completely remove this plugin, you can uninstall it here.WARNING:Once uninstalled, this cannot be undone. You should use a Database Backup plugin of WordPress to back up all the data first. The following WordPress Options/PostMetas will be DELETED:

Jadi, sebaiknya tidak usah di uninstall daripada ada sesuatu yang hilang nantinya, hehe…

Leave a Reply

You must be Logged in to post comment.

© 2011 Blog Bilcyber.com. All rights reserved.
Proudly designed by Theme Junkie.