Subscribe:Posts Comments
Share |

You Are Here: Home » Design Grafik, Tips And Trick, Uncategorized » Tips Memilih dan Membeli Kamera DSLR

camera DLSR

camera DLSR

Anda seorang Fotografer Pemula yang ingin mengasah kemampuan memotret Anda? Biasanya untuk mengembangkan hobi fotografi Anda, Anda belum cukup puas dengan kamera saku atau digital. Ketika Anda membuat pilihan untuk membeli kamera DSLR, bukanlah merek dan tipe yang menjadi faktor penentu utama. Kamera DSLR yang dipilih haruslah sesuai dengan kebutuhan Anda baik dari segi kemampuan maupun materi agar tidak sia-sia.

Dibawah ini adalah faktor-faktor yang biasanya menjadi penentu pilihan dalam membeli Kamera Digital Single Lens Reflex (DSLR).

  1. Harga
    Seberapa canggih kamera yang kita inginkan tentunya haruslah sesuai budget yang kita miliki. Anda bisa mencari merek dan tipe dari kamera DSLR sesuai dengan harga yang Anda targetkan.
  2. Kegunaan
    Tanyalah pada diri Anda untuk kebutuhan apa Anda membeli kamera DSLR, apakah hanya menyalurkan hobi baru, mendapat tugas menjadi bagian dokumentasi, atau memperlancar pekerjaan Anda sebagai fotografer. Jika kebutuhan anda masih bisa tercukupi dengan kamera saku tentunya membeli sebuah kamera DSLR bukan merupakan sebuah keharusan. Bukan hanya akan lebih merepotkan anda karena harus belajar menguasainya, juga akan memberatkan karena ukurannya yang lebih besar.
  3. Spesifikasi
    Kalau Anda sudah menentukan memang harus membeli kamera DSLR, itu berarti Anda berminat untuk mendalami kegunaan dan kelebihan dari kamera DSLR yang tidak lagi sekedar bidik dan jepret. Apakah anda butuh kamera dengan speed yang lebih tinggi karena ingin mendalami foto olah raga, resolusi yang besar karena akan sering mencetak dengan ukuran yang besar, rating ISO lebih tinggi karena bertugas motret konser musik atau pertunjukkan panggung dan lain-lain.
  4. Resolusi
    Dalam sebuah kamera, ukuran megapixel yang besar tidak menjamin gambar yang dihasilkan akan lebih bagus. Jika kita hanya akan sering mencetak hasil foto dalam ukuran post card, besaran megapixel yang ada di kamera saku pun sudah mencukupi. Ukuran megapixel yang besar baru diperlukan jika kita harus mencetak dalam ukuran lebih besar dari 60 cm x 40 cm. Atau anda adalah seorang profesional yang seringkali mencetak dalam ukuran besar dari hasil cropingan foto.
  5. Aksesoris
    Setiap merek yang menjual kamera DSLR biasanya menyediakan kebutuhan untuk melengkapi kamera DSLR. Ini menjadi pilihan Anda guna memaksimalkan aktifitas memotret Anda yang juga berarti membutuhkan budget lebih. Contohnya Tas Kamera, Kit Pembersih, Tripod, Flash Eksternal, dan yang lainnya.
  6. Kebutuhan Masa Depan
    Kamera DSLR tidak seperti teknologi lainnya yang cepat usang dimakan waktu seperti telepon genggam yang cepat berganti kecanggihannya. Kecuali ada loncatan teknologi baru seperti ketika peralihan dari kamera analog ke kamera digital. Untuk itu apakah anda akan menggunakan kamera tersebut sampai 5 atau 6 tahun kedepan?

Melalui keenam tips diatas tentunya menjadi mudah untuk Anda sekarang mengambil keputusan. Tetaplah berhati-hati dan bila perlu ajaklah mereka yang berpengalaman dalam fotografi untuk menemani Anda memilih kamera DSLR. Selamat berburu !

© 2011 Bilcyber.com · Subscribe:PostsComments · Designed by Billy Wirawan ·